Obat Penumbuh Rambut Paling Cepat, peluang bisnis online terpopuler

Senin, 05 Desember 2016

LG Tunjuk CEO Baru Untuk Tingkatkan Profit Bisnisnya




Teknounik.com - Jo Seong-jin resmi diangkat sebagai CEO baru LG Electronics. Tugas utama dari CEO baru ini adalah sebagai penggerak berbagai unit bisnis LG, termasuk Mobile Communications. Unit bisnis Mobile Communications ini berhubungan dengan segala hal yang melibatkan telepon genggam atau ponsel.

Unit bisnis LG Mobile Communications telah mengalami kerugian sejak kuartal kedua tahun 2015. Berarti, sudah ada enam kuartal berturut-tur LG mengalami kerugian sampai sekarang. Hal ini sebagaimana diberitakan oleh Phone Arena, Senin (5/12/2016).

Unit bisnis LG ini terbilang cukup produktif dalam melahirkan ponsel berkelas atas. Tercatat dalam tahun ini LG telah memperkenalkan dua ponsel flagship yaitu seri G5 dan V20. LG G5 menjadi ponsel dengan konsep modular, namun sayangnya ponsel ini memiliki kekurangan dalam hal variasi modul. Sedangkan LG V20 diperkenalkan di waktu yang tepat pula, karena pada waktu yang sama, Apple juga mengeluarkan iPhone 7.

Kedua ponsel terbaru LG ini gagal menarik perhatian pasar karena faktor tersebut, sehingga penjualan mereka telah melemah sampai sekarang. Terhitung sampai kuartal ketiga tahun 2016, pendapatan unit bisnis ponsel LG turun 23 persen,bila dibandingkan dengan kuartal ketiga tahun 2015.

Melihat kondisi seperti itu, diharapkan CEO yang baru mampu memperbaiki penjualan unit bisnis LG ini. Terutama pada peluncuran ponsel terbarunya mereka nanti, kemungkinan pada seri G6 atau V30.

Sejak tahun 1976 silam, Jo sudah bekerja di LG. Semenjak saat itu, karir jo terus melesat dan telah menduduki berbagai posisi penting di LG Electronics.

Saat menjabat sebagai Head of Home Appliance & Air Solutions, prestasi Jo semakin gemilang, ia mampu meningkatkan profit devisinya hingga mencapai 25 persen pada tahun 2015. Ini terhitung saat Jo menjabat di tahun 2013 sampai 2016.