Obat Penumbuh Rambut Paling Cepat, peluang bisnis online terpopuler

Rabu, 18 Januari 2017

Indosat Kini Sediakan Jaringan 4,5G Untuk Para Penggunanya



Teknounik.com - Sejak akhir tahun 2016, Indosat Ooredoo sudah menerapkan jaringan internet 4,5G untuk para penggunanya. Sementara ini, jaringan 4,5G Indosat Ooredoo hanya bisa dinikmati di tiga koya saja, yaitu Jakarta, Bandung, dan Bali.

Menurut Yune Marketatmo selaku Group Head Network Strategy and Solutions Indosat Ooredoo, jaringan 4,5G memiliki kecepatan 80 persen lebih cepat dari jaringan 4G.

Jaringan 4,5G ini bisa digunakan asalkan perangkat yang digunakan juga mendukung untuk sinyal 4,5G. Saat ini masih sedikit perangkat yang sudah kompatibel dengan jaringan 4,5G ini, diantaranya Asus ZenFone 3 Deluxe, Xiaomi Mi5, dan Samsung Galaxy S7.

Yune juga menambahkan, sebenarnya perangkat yang belum mendukung 4,5G sudah bisa merasakan peningkatan kecepatan, namun masih belum optimal, hanya 20 persen saja yang bisa melakukan hal tersebut.

Jaringan 4,5g juga dianggap akan mereduksi latensi pada penghantar jaringan. Hal ini sangat pernting untuk memaksimalkan layanan internet yang sifatnya real-time, seperti game online maupun video streaming.

Para pengguna yang ingin beralih jaringan dari 4G ke 4,5G tidak perlu melakukan pergantian kartu SIM, karena sejatinya jaringan 4,5G adalah jaringan 4G yang kemampuannya telah dioptimalkan melalui berbagai cara, yaitu melalui teknologi carrier aggregation, massive multiple-in-multiple-out (MIMO), hingga cellular/WiFi aggregation.

Penerapan jaringan 4,5G ini merupakan inovasi perubahan menuju jaringan 5G yang lebih visioner. Di tahun 2017 ini, Indosat menargetkan jaringan 4,5G ini bisa dinikmati pengguna di seluruh Jawa, Sumatera, Sulawesi, dan Kalimantan. Sebelumnya, para kompetitor mereka yaitu Telkomse, XL, dan Smartfren sudah lebih dulu memperkenalkan jaringan ini.